Bersinergi Dengan TNI, Polres Mojokerto Kota Amankan Pengundian Nomor Urut Paslon

Mojokerto Kota– Tiada hari tanpa memberikan pengamanan terhadap semua kegiatan masyarakat oleh Polres Mojokerto Kota. Seperti yang dilaksanakan saat terdapat kegiatan Rapat Pleno pengundian dan penetapan nomor urut pasangan calon walikota dan wakil walikota dalam pemilihan walikota dan wakil walikota Mojokerto tahun 2018 bertempat di gedung Hotel R. Wijaya Kota Mojokerto.
Keempat bakal pasangan calon walikota dan wakil walikota Mojokerto, pada tanggal 12 februari 2018 secara resmi telah ditetapkan oleh KPU Kota Mojokerto sebagai pasangan calon walikota dan wakil walikota dalam pemilihan Walikota dan Wakil Walikota Mojokerto 2018. Usai ditetapkan sebagai pasangan yang akan maju dalam pemilu walikota dan wakil walikota Mojokerto, kemari siang ke empat pasangan tersebut mengikuti pengundian dan penetapan nomor urut paslon dalam pilwali dan wawali Kota Mojokerto tahun 2018. Sebagai pelindung pengayom dan pelayan, Polres Mojokerto Kota hadir ditengah kegiatan tersebut guna memberikan pengamanan terbaik.
Selasa ( 13/2 ) mulai pukul 14.00 wib hingga pukul 16.30 bertempat di Hotel Raden wijaya Jl.Raden wijaya no.42 kel / Kec.kranggan Kota Mojokerto telah dilaksanakan Giat Pengamanan Rapat Pleno pengundian dan penetapan nomor urut pasangan calon walikota dan wakil walikota dalam pemilihan walikota dan wakil walikota Mojokerto tahun 2018 . Giat Pengamanan dipimpin langsung oleh Wakapolres Mojokerto Kota dan diikuti seluruh Pejabat yang mengawaki Ops Mantap Praja Semeru 2018 dan 170 personel yang terlibat langsung dalam pengamanan kemarin. Hadir dalam kegiatan tersebut yaitu Forpimda Kota Mojokerto, Komisioner KPU Kota Mojokerto, Ketua Panwaslu Kota Mojokerto, Seluruh Pasangan Calon walikota dan wakil walikota Mojokerto, Tim pemenangan Pasangan calon dan LO Pasangan calon serta para pendukung masing-masing paslon.
Dalam kegiatan tersebut Polres Mojokerto Kota memberikan pengamanan yang maksimal sebagi bentuk pelayanan dan pengabdian kepada masyarakat. Petugas melakukan pengaturan dan penjagaan baik dalam gedung, dihalaman gedung serta dipintu gerbang gedung Hotel R. Wijaya. Setiap peserta yang hadir dan akan masuk ke dalam gedung wajib melalui pemeriksaan dengan menggunakan alat metal detector yang sudah disiagakan oleh Polres Mojokerto Kota. Dengan ramah dan humanis namun tetap tegas sejumlah personil Polres Mojokerto Kota yang bertugas melakukan pemeriksaan, dengan teliti memeriksa setiap peserta dan team pendukung yang akan masuk ke dalam gedung KPU.
Kabagops Polres Mojokerto Kota Kompol I Ketut Mudita, SH sebelum dimulai kegiatan rapat pleno terbuka KPU, terlebih dahulu melaksanakan kegiatan sterilisasi di dalam gedung hotel R. Wijaya Kota Mojokerto guna memastikan bahwa keamanan dan keselamatan para peserta rapat pleno dapat terjamin keamananya. Tidak hanya personil yang disiagakan sejumlah alut dan alsus milik Polres Mojokerto Kota juga disiagakan di sekitaran hotel Raden Wijaya Kota Mojokerto antara lain kendaraan Patwal, Kendaraan Taktis, AWC, Ambulance, Metal dan Mirror detector.
Kegiatan pengamanan kemarin berlangsung hingga pukul 16.30 wib dan ditutup dengan pelaksanaan apel Konsolidasi yang dipimpin oleh Wakapolres Mojokerto Kota. Selama kegiatan Rapat Pleno pengundian dan penetapan nomor urut pasangan calon walikota dan wakil walikota dalam pemilihan walikota dan wakil walikota Mojokerto tahun 2018 berjalan aman dan lancar dan pasca Rapat pleno situasi kamtibmas Kota Mojokerto sampai saat ini dalam keadaan Aman dan Kondusif
Kapolres Mojokerto Kota AKBP Puji Hendro Wibowo, S.H., S.I.K. menyampaikan bahwa Polres Mojokerto Kota siap memberikan pengamanan terbaik dalam setiap kegiatan dan siap untuk memberikan jaminan keamanan demi suksesnya pelaksanaan Pilkada Serentak 2018 di wilayah Hukum Polres Mojokerto Kota. ” Kita akan berikan pengamanan yang maksimal dan akan menjalin sinergitas dengan TNI, Tokoh Masyarakat dan Tokoh Agama serta seluruh elemen masyarakat untuk bersama-sama menjaga keamanan demi suksesnya pilwali dan wawali kota Mojokerto ” ucap Puji.(Hms Resmota)